Sebelum Kejadian Pemilik Rumah Sudah Ingatkan Pekerja LRT

By On Juli 31, 2017

SEPUTARMUSI.COM PALEMBANG - - Harun (53), hanya terduduk dan memandangi reruntuhan  rumah yang hancur akibat tertimpa crane milik pekerja LRT,  Selasa (1/8/2017)

Sebelum kejadian itu terjadi,  ia memberikan kesaksian mengejutkan sebelum musibah itu terjadi.

Dikatakan pria yang sehari-hari bekerja sebagai pengurus masjid ini, dia sudah mewanti-wanti para pekerja agar berhati-hati saat melakukan pemasangan girder baja tepat di atas rumahnya.

Sebab, tanah pijakan untuk crane tersebut sudah diketahui tidak stabil dan sudah terlihat amblas. 

"Mereka (pekerja LRT) ini mulai begawe jam 11 (malam), tapi kito sudah wanti-wanti," ucapnya seperti dikutip dari sripoku.com 

Saking takutnya, Harun mengajak istrinya ke luar rumah saat proses pemasangan itu berlangsung.

Ia pun melihat pemasangan girder baja dari kejauhan di luar rumah.

Namun saat dua buah crane yang mengangkut girder baja itu baru terangkat separuh, tiba-tiba salah satu crane yang di dekat masjid goyang dan terbalik.

Penyebabnya tak lain, karena tanah pijakan crane yang sudah disebutkannya tadi amblas.

"Kiro-kiro sudah terangkat separuh itu, kami ke luar (rumah) dengan wong rumah (istri), karena takut," ucapnya.

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
loading...
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==