Beredar Video Handphone 'Palu Arit' di Social Media

By On Juli 16, 2017


SEPUTARMUSI.COM, PALEMBANG -- Ada saja cara untuk menanamkan sebuah ideologi ke masyarakat. Cara tersebut terbilang halus misal dengan menyelipkan gambar dan sebagainya ke bahan bacaan. Atau dapat juga dengan memasukan logo-logo tertentu ke setelan layar default komputer atau handphone.

Akhir-akhir ini beredar sebuah video yang menayangkan sebuah handphone keluaran Negeri Tirai Bambu yang berisi konten komunisme. Dalam video berdurasi 56 detik tersebut seorang lelaki menjelaskan letak sebuah gambar yang berlogo palu arit. Parahnya lagi, gambar tersebut merupakan bawaan dari perangkat selular tersebut.

Tidak diketahui darimana asal laki-laki yang menyebarkan video tersebut. Dia hanya menyatakan bahwa handphone tersebut adalah kepunyaan kepanakannya. Sang laki-laki mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan mengecek handphone anak-anak sebelum mereka gunakan.

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
loading...
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==